Postingan

WordPress Hadirkan Fitur Asisten AI, Membantu Penulisan Artikel?

Gambar
Meski kami bukan pengguna layanan platform WordPress, kehadiran fitur AI di WordPress adalah hal positif yang patut diberitakan. Teknologi kecerdasan buatan (AI) memang terus mewarnai aktivitas pengguna internet, termasuk para pemilik blog. Salah satu media online yang mengabarkan berita ini adalah antaranews.com yang diterbitkan tanggal 10 Juni kemarin.  Disebutkan jika fitur asisten yang dibekali AI ini bernama Jackpack AI Assistant yang mempermudah penggunanya dalam menulis konten artikel. WorPress menjadi kesekian diantara perusahaan teknologi yang lebih dulu menghadirkan AI dalam produk-produk seperti yang dilakukan Google dan Microsoft. Cara kerjanya sendiri mirip chatbot ChatGP besutan OpenAi yang menghasilkan konten berupa teks secara otomatis. Selain itu, fitu ini nantinya dapat menyusun teks dengan gaya penulisan tertentu sehingga memungkinkan penulis menyesuaikan tulisan dengan target pembacanya. Tersedia bahasa Indonesia? Jacpak AI Assistant menyediakan 12 bahasa diant...

Blogger vs Medium: Platform Mana yang Lebih Baik Untuk Blogging?

Gambar
Bentar, artikel ini terinspirasi dari bloggingpro.com . Isi kontennya sebagian besar berasal dari postingan yang diterbitkan di sana (bloggingpro). Kami membawanya sebagai referensi, khususnya bagi orang-orang yang akan memulai blog. Waktu kemarin ada waktu senggang untuk menjelajah aplikasi Feedly dan mendadak terhenti di artikel yang berjudul ' Blogger vs Medium: Which Is Better for Blogging ?' Kami pikir itu sangat menarik meski mungkin sudah banyak yang membahasnya. Sebagai pengguna platform blogger atau blogspot, tentu kami termotivasi. Ditambah, kami sedang tidak memiliki konten untuk diterbitkan di blog ini ligabloggerindonesia.blogspot.com bulan Juni ini. Perbandingan Blogger vs Medium Sangat panjang untuk dibawa ke blog kami ini apabila mengambil referensi secara lengkap dari bloggingpro. Jadi kami menyingkatnya saja untuk memberi tujuan utamanya langsung. Blogger sudah hadir sejak tahun 1999, lebih lama dari Medium yang hadir sejak tahun 2012. Keduanya tentu menawark...

Rakusnya Profesi Pemilik Blog Sekarang Ini?

Gambar
Sudah ditulis di halaman blog atau saluran media sosialnya dengan label blogger, entah kenapa masih ditambah dengan vlogger, Youtuber dan terbaru konten kreator. Apakah ini pengaruh perubahan era? Atau hanya ingin tampil lebih perkasa? Halo, bulan Mei . Maafkan kami baru menyapa halaman ini sekarang. Artikel kali ini cukup menarik karena ini terinspirasi dari salah satu halaman yang ditulis blogger. Dan rasanya juga sekarang semakin banyak label ini disematkan.  Kenapa tidak milih salah satu? Tulisan ini adalah pendapat atau opini, jadi tidak bisa disamaratakan dengan semua pemilik blog. Kami harap lewat halaman ini, ada sedikit hal berguna saja yang bisa dipetik. Tidak perlu diperdebatkan tentunya. Menjadi blogger adalah mimpi di masa lalu kami saat awal-awal memulai pada tahun 2010 ke bawah. Bagaimana label tersebut bukan sekedar hiasan dari kesenangan terhadap sesuatu yang orang sebut hobi.  Melainkan jadi suatu pekerjaan yang dilakukan santai tapi berkontribusi dalam perek...

Blogging Sekarang Berbeda

Gambar
Benarkah? Saat kami menulis ini, langit tempat tinggal kami bergema suara takbir. Ya, ini adalah malam lebaran. Selamat Idulfitri 1444H kami ucapkan. Mohon maaf lahir dan batin. Apa kabar dunia blogging saat ini? Meski tren terus berubah dan sebagian pemiliknya beralih menjadi kreator video pendek, blog tetaplah blog. Bahkan, dunianya ikut berkembang. Sasaran baru Tulisan di halaman ini terinspirasi dari halaman website hoppinghint.com yang judul halamannya menggunakan bahasa Inggris dan bila diartikan ke bahasa Indonesia menjadi 'Apakah Blogging Mati? 7 Alasan Mengapa Blogging Masih Relevan' Di sana ditulis, dulu para bloger menulis tentang kehidupan mereka dan hal-hal yang mereka sukai. Tetapi, sekarang lanskapnya jauh berbeda. Ya, meski juga menurut kami ada yang masih sama. Blogger sekarang tidak hanya mengobrol dengan pembaca atau berbagi kehidupan pribadi mereka. Pemilik blog juga menawarkan saran dan informasi profesional, menjual produk, menampilkan artikel tamu dari p...

Taktik Pemasar Hotel di Bulan Puasa, Undang Bloger Hingga Influencer

Gambar
Bulan puasa jadi momentum baik bagi masyarakat muslim dunia, termasuk Indonesia. Bagi orang pemasar atau marketing semacam hotel hingga tempat makan, bulan puasa adalah waktunya mengatur strategi bagaimana menarik perhatian. Salah satunya menghubungi para pemilik blog hingga influencer. Perhatian! Pengalaman ini didasarkan yang sudah dilakukan di Kota Semarang. Sehingga kami tidak bisa menyamaratkan antara tempat tinggal kami dan tempat tinggal Anda semua. Mari kita mulai! Rasanya menyenangkan banyak agenda buka puasa yang kali ini terasa istimewa karena kami tidak sedang mencari tempat untuk berbuka. Melainkan menghadiri undangan yang sudah jauh-jauh hari diberitahukan. Bahkan, ada yang waktunya sangat mepet. Strategi pemasar hotel Buat kami, menghadiri undangan yang datang dari hotel untuk mencicipi menu atau launching hidangan spesial bulan puasa adalah semacam agenda tahunan. Di Kota Semarang, pemasar melakukan strategi ini yang tujuannya mendapatkan perhatian atau marketing, khusu...

Rajinnya Brand Sepeda Motor yang Masih Gandeng Bloger Tahun 2023

Gambar
Kekompakan brand sepeda motor menggelar acara yang menggandeng pemilik blog sejumlah kota, menarik perhatian kami. Apalagi tahun 2023, di mana tren pemasaran sudah berganti. Hampir 2 bulan tidak mengisi hadir di blog liga blogger. Sepertinya kami mengalami kebosanan artikel tentang daftar bloger kota yang mulai meninggalkan lamannya dan berganti platform lain, seperti media sosial atau video pendek. Meski begitu, kami tetap berusaha mencoba menghadirkan sesuatu. Seperti yang sedang kamu baca ini. Gandeng media, bloger dan vloger Kami menemukan artikel dari website jabar.tribunnews.com pada bulan Februari kemarin tentang dealer sepeda motor yang menggelar kegiatan Journalist, Blogger, and Vlogger Leisure Riding to Pangandaran, pada 23-24 Februari 2023. Kegiatan tersebut rupanya juga menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Pers Nasional (HPN) yang diperingati setiap tanggal 9 Februari. Bila Pangandaran membawa sepeda motor merek Honda dalam kegiatannya, maka Astra Motor Bali juga ...

Tahun 2022, Ada Lebih dari 572 Juta Blog di Internet

Gambar
Ini adalah angka fantastis yang kami temukan saat mendapatkan kiriman email berlangganan dari Neal Schaffer . 572 juta ini adalah skala global, meski tidak semua blog saat ini ada yang aktif atau memproduksi konten secara teratur. Rencananya kami juga ingin membuat seperti ini, tentang jumlah blog yang ada di Indonesia. Impian sejak awal blog Liga Blogger ini dibuat. Namun seperti manusia yang hanya bisa berharap, kami kesulitan pada akhirnya. Hitung-hitungannya Tentu, kamu juga penasaran bagaimana Neal membuat artikel dengan jumlah segitu. Kami akhirnya menelusuri (mudah ditemukan di mesin pencari) dan menemukan hitung-hitunganya seperti ini Jumlah tersebut ternyata berdasarkan aktivitas yang dilaporkan oleh WordPress, Tumblr, Blogger, Wix, Squarespace, dan Medium (dan jumlah ini terus bertambah). Hitungan ini kami lihat di website firstsiteguide.com . Diposting di sana, mereka melihat berdasarkan internetlivestats.com jika ada lebih  dari 1,98 miliar situs web ada di web. Juga, ...