Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2018

Headline

Tahun 2024, Apakah Dunia Blogging Tanah Air Masih Menarik?

Terinspirasi dari 2 komunitas yang sedang memperingati hari jadi atau ulang tahun yang sama-sama dirayakan bulan Februari, artikel ini kami tulis. Melihat suasana mereka yang penuh suka cita dan ramai, dunia blogging masih baik-baik saja tahun 2024. Instagram beberapa hari terakhir ini, saat halaman ini kami terbitkan , sangat menarik perhatian kami. Adalah Gandjel Rel dan BloggerCrony yang menciptakan suasananya dengan berbagai momen bahagia. Jika komunitas blogger perempuan Semarang, Gandjel Rel , diperingati dengan acara sederhana, maka BloggerCrony dilakukan dengan menggandeng sebuah brand. Keduanya kompak memanfaatkan momentum ulang tahun komunitas untuk terus mempererat para pemilik blog yang sekarang ini semakin sibuk dengan branding baru mereka sebagai konten kreator. Dunia blogging Tanah Air Memang kedua komunitas yang kami tulis ini tidak mewakili wajah perblogeran secara luas. Namun, cara mereka untuk terus merayakan di kota masing-masing adalah hal positif. Mereka menginspi

Brand yang Mempersatukan Bloger

Sepanjang tahun 2018, kami di Semarang sudah jarang bertemu dengan sesama bloger dengan embel-embel kopi darat atau kopdar. Akan tetapi, intensitas pertemuan tetap terjalin. Bisa sebulan lebih dua kali. Ada banyak kepentingan pastinya. Bagaimana dengan kamu dan kotamu? Semenjak kehadiran komunitas bloger perempuan di kota kami, yang tentunya khusus buat perempuan , kegiatan yang menjadi ciri khusus dulunya untuk silaturahmi dan berbagi ilmu, tahun 2018 sudah tidak penting lagi.   Ini karena dalam satu waktu dan satu tempat, kami bisa bertemu dengan para bloger. Bukan hanya datang dari sekitar, namun juga datang dari bloger yang berada di luar kota.  Brand yang mempersatukan Kami tidak tahu bagaimana dengan kota-kota lain di Indonesia, apakah tren ini sama atau masih menjaga silaturami dengan ungkapan kopdar. Yang jelas, tren ini berkembang di kota-kota besar yang memiliki basis komunitas atau ekosistem bloger yang kuat untuk dapat menarik brand agar mau datang.

Tahun 2019, Tujuan Baru Liga Blogger Indonesia (LBI)

Setahun belakangan ini, kami masih mendapatkan pertanyaan kapan kompetisi dimulai kembali. Jujur, hasrat itu kami menyukainya. Namun sepertinya kami harus umumkan bahwa kompetisi tidak ada lagi. Tahun 2019, kami punya tujuan baru dengan LBI ini. Kami ingin membawa konten, itu saja tujuannya. Konten ini berupa postingan perkembangan dunia blogging tanah air. Untuk itu, kami membuka kesempatan bila ada yang tertarik ingin bergabung membantu kami. Seperti perkembangan blog di kota Semarang yang didominasi emak-emak. Bloger luar kota yang ikut nimbrung ke kota lain tanpa rasa lelah dan lainnya. Tentu ini hanya contoh, kamu bisa memberikan informasi lainnya. Blog LBI ini ingin menjadi sedikit referensi buat bloger yang ada di tanah air. Memberi motivasi, semangat dan inpsirasi. Tahun 2019, kami ingin menyambut pergantian tahun dengan tujuan baru kami ini. Sekali lagi, kami ingin kamu bergabung dengan kami. Menambah informasi dan inspirasi. Artikel terkait : Yuk,