Menulis di Twitter, Emang Bisa?

Ya, bisa. Tapi melalui platform lain yang nantinya terintegrasi ke Twitter. Namanya Revue, selain bisa diisi dengan tulisan, juga bisa diisi dengan kicauan dari postingan di Twitter. Menyenangkan bila kamu konsisten di sana.

Salah satu fitur yang sudah hadir sejak tahun 2021 ini jadi tempat menarik untuk menulis atau ngeblog lewat Twitter.

Semakin kerennya lagi, aktivitas kita di sana bisa dilihat di bio dan menjadikannya konten berlangganan.

Buletin 

Twitter hari ini

Jika kamu penasaran dan belum mencoba, silahkan buka Twitter dan cari fitur yang bernama buletin. Fitur ini belum tersedia untuk Twitter versi aplikasi, jadi kamu mencarinya lewat komputer atau desktop.

Twitter lama kami

Bila sudah ketemu, tinggal klik dan kamu akan diarahkan ke situs getrevue.co. Contohnya bisa dilihat punya dotsemarang di sini

Sederhana tapi powerfull

Kami pikir, untuk halaman menulis di revue tampilannya sederhana. Sehingga terasa mudah. Apalagi memasukkan konten-konten lain sebagai fitur tambahan. Kamu bisa menambahkan foto, video, link dan tentunya postingan dari Twitter.


Sedikit lebih sukar saat kamu mulai mengutak-atik sebenarnya. Asal kamu terus berusaha, kami pikir juga itu mudah.

Untuk batasan tulisan, kami belum tahu sampai mana jumlah karakternya. Yang pasti, tulisan satu halaman blog kami dari dotsemarang bisa muat semua.

Tampilkan di halaman porfil Twitter

Ini salah satu hal menarik yang ditawarkan Twitter dan Revue. Artikel yang kita publish dari Revue, aksesnya bisa kita taruh di profil Twitter. Ada semacam kotak panjang di sana, yang bisa diklik akan mengarahkan ke halaman di mana kita memproduksi tulisan di Revue.

Buat yang ingin membaca tulisan kita, pengguna lain yang ingin mengakses harus berlangganan terlebih dahulu semisal membukanya dari halaman profil di Twitter.

...

Revue by Twitter adalah salah satu platform yang tujuannya dipergunakan untuk orang-orang yang ingin menulis lebih panjang atau sebagai wadah berbagi. Twitter membuatnya terasa eksklusif dan ini yang membuat bangga ada di Twitter.

Sementara kami tidak mengulas atau memberitahukan info cara menulis di sana. Halaman ini hanya menawarkan sebuah alternatif untuk kamu yang belum menemukan wadah atau platform menulis di Internet.

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tahun 2024, Apakah Dunia Blogging Tanah Air Masih Menarik?

Berkenalan Dengan Retizen, Platform Blog Dari Republika