Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2025

Selamat Ulang Tahun Gandjel Rel, Komunitas Bloger Perempuan Semarang yang Ke-10

Gambar
Sabtu kemarin, tanggal 22 Februari 2025 , salah satu komunitas bloger yang ada di Kota Semarang memperingati hari jadinya yang ke-10. Dalam umurnya yang sudah 1 dekade, Gandjel Rel meluncurkan lomba blog. Wah, keren! Ini kali pertamanya kami membawa komunitas bloger Semarang 'Gandjel Rel' di blog yang khusus berbagi tentang dunia blogging di sini. Biasanya kami mengucapkan ucapan selamat di blog utama kami, dotsemarang . Kami pikir 10 tahun sangat spesial, makanya kami kasih tempat yang spesial juga. Jangan salah sangka jika berpikir kami tidak ada ide postingan hari ini. *eh...malah diperjelas. Bercanda 😅 10 tahun Kami bersyukur bahwa di tengah hiruk pikuknya perkembangan dunia digital, Gandjel Rel masih aktif hingga sekarang. Kami selalu menekankan pada diri kami dan orang-orang yang bertemu dengan kami bahwa membangun sesuatu itu mudah, yang sulit merawatnya dan tetap terus bersama. Perempuan sepertinya lebih unggul dari laki-laki jika bicara merawat saat membangun hubungan...

Cara Memulai Menjadi Kreator di Tahun 2025

Gambar
Saat membaca kiriman email berlangganan dari Buffer , platform manajemen media sosial , kami terinspirasi dari artikelnya yang ada di dalam untuk halaman ini. Dan tanpa sadar, ingatan kami kembali di tahun 2017 saat kompetisi Liga Blogger saat itu sedang berjalan di pekan 24 yang mengusung tema ' Blogger sebagai Konten Kreator '. Tidak terasa sudah hampir 8 tahun dari kompetisi musim ke-5 Liga Blogger Indonesia (2017). Apakah para peserta atau kamu masih ngeblog sekarang di tahun 2025? Atau berevolusi menjadi Kreator yang fokus pada visual semacam video atau gambar (Instagram). 8 cara memulai Kami tidak ingin bahas mendalam tentang kompetisi Liga Blogger Indonesia karena memang sudah vakum alias berhenti. Kami ingin berbagi dari artikel Buffer yang mungkin saja ini menginspirasimu atau bahkan, memotivasi. Kadang, kami berpikir berbicara seperti ini paling enak saat bertemu langsung saat kopi darat. Selain silaturahmi, kita dapat berdiskusi tentang tema yang kami bahas di sini....

Affliator, Jalan Baru Bagi Pembuat Konten (Kreator) di Tahun 2025

Gambar
Istilah ini mungkin tidak asing buat sebagian besar orang-orang. Apalagi yang rajin membuat konten atau yang dikenal content creator. Sebut saja kreator. Bloger sepertinya masuk ke dalam kategori di sana juga (kreator), meski kadang kami menampik bahwa itu sama dari desainnya yang membuat konten. Halo, bulan Februari. Kami baru menyapanya hari ini. Halaman ini tema besarnya tentang tren yang sedang berkembang. Terakhir menulis tentang TREN sudah lama sekali rupanya, yaitu tahun 2022. Dan pasti, tren yang dibahas tentu tetap menyinggung para pemilik blog. Kita tahu semua bahwa blog semakin banyak yang dibiarkan berdebu alias tidak diperbarui. Entah karena domainnya belum diperpanjang, hingga karena malas setelah menemukan kesenangan baru usai beralih dari blog ke video. Harap maklumin saja. Ini sudah tahun 2025, tak perlu khawatir perubahan tersebut. Affiliator Seiring perkembangan zaman, istilah baru terus bermunculan usai nama bloger atau blogger buming seantero negeri. Dari infl...